Griya Fishing, Toko Baru Yang Komplit


Solo tidak hanya dikenal budayanya saja, tapi juga kaya lokasi pemancingan air tawar. Sebut saja sepanjang Sungai Bengawan Solo, S. Pepe, S. Dengkeng sampai Waduk Gajah Mungkur atau Kedung Ombo misalnya, daerah itu adalah lokasi alami yang biasa disambangi mania di samping kolam pemancingan yang juga banyak terdapat disana.
Griya-fishing-toko.jpg
Dari banyaknya lokasi pemancingan menunjukkan, bahwa masyarakat Solo memiliki perhatian dan menaruh minat tinggi pada dunia memancing. Hal itu juga terbukti dengan banyaknya toko pancing besar dan kecil yang tersebar di berbagai lokasi strategis, diantaranya toko Griya Fishing milik Sri Harto.
Menurut Sri Harto, keputusan untuk mendirikan Griya Fishing telah dipertimbangkan sejak lama, semasa dirinya masih disibukan oleh pekerjaannya. Namun kesibukan itu tidak lantas menyurutkan niatnya untuk membuka usaha toko pancing, bahkan sebaliknya justru mendorong percepatan dalam membangun usaha tersebut apalagi peluang usaha dibidang ini masih terbuka lebar. Alhasil, pertengahan 2007 lalu, Griya Fishing secara resmi memulai operasionalnya.
”Sebenarnya rencana dan pertimbangan membuka usaha ini, sudah ada sejak saya masih aktif bekerja. Tapi karena sibuk dengan pekerjaan, baru bisa direalisasikan tahun 2007 lalu,” jelas Sri Harto mengawali perbincangan dengan Mancing Mania (MM) yang singgah di Griya Fishing.

”Saya melihat sektor perdagangan alat-alat pancing sangat menarik untuk ditekuni, karena selain peluang untuk usaha di bidang ini masih terbuka lebar, animo masyarakat terhadap kegiatan mancing di Solo cukup tinggi. Dan kebetulan saya juga punya hobi mancing dan berburu, jadi saya merasa nyaman dengan usaha ini,“ tambahnya.
”Berdagang alat-alat pancing itu berbeda dengan berdagang barang-barang lainnya. Disini kita tidak hanya dituntut memiliki sekedar bakat dagang atau pengetahuan mancing saja, tapi juga kemampuan lain yang berhubungan erat dengan barang yang kita jual. Apalagi dunia mancing sekarang juga dilengkapi teknologi canggih seperti GPS, Fishfinder dan sebagainya,” ujar Sri Harto tentang kiat sukses menjalankan usaha ini.
Ketika disinggung kemungkinan adanya persaingan ketat akibat semakin banyaknya toko pancing di Kota Solo ini, dengan bijak dan diplomatis ia pun menjelaskan “Kami bersyukur, disini persaingan tak pernah terjadi. Kalaupun sampai terjadi kami tidak khawatir, karena kami berprinsip setiap toko/pengusaha itu memiliki jalan rezekinya sendiri-sendiri.“
Meski berusia sangat muda, kenyataannya setiap hari Griya Fishing selalu ramai dikunjungi para mania maupun pedagang kecil dari berbagai daerah, yang datang berbelanja baik untuk keperluan pribadi maupun untuk dijual lagi.
Sebagai pendatang baru Griya Fishing terbilang komplit. Beragam peralatan pancing laut maupun air tawar seperti joran, ril, kenur, kail, timah serta asesoris berikut umpan untuk memancing di kolam, semuanya lengkap dan tertata rapi. Pendek kata, para mania tak perlu ragu karena apa yang dibutuhkan semuanya bisa dibeli disini dengan harga bersaing.(cirebon)
Toko Griya Fishing
Jalan Yos Sudarso 324 F, Solo, Jawa Tengah
Telp : (0271) 639347

1 komentar:

This comment has been removed by the author.

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More